Unika Soegijapranata Semarang Mendapat Guru Besar Psikologi Baru

Unika Soegijapranata Semarang Mendapat Guru Besar Psikologi Baru

 

Unika Soegijapranata Semarang merayakan penyerahan SK Guru Besar kepada Prof. Dr. Dra. Endang Widyorini, MS dalam bidang Psikologi. SK tersebut diserahkan oleh Kepala LLDIKTI Wilayah VI, Dr. Bhimo Widyo Andoko, di Gedung Mikael, Kampus 1 Unika.

Prof. Endang telah berkontribusi di Unika sejak 1987, mengajar di Program Sarjana dan Magister Psikologi. Selain perannya sebagai pengajar, beliau aktif dalam organisasi psikologi nasional, berperan dalam pengembangan kebijakan dan penelitian psikologi di Indonesia.

Sebagai akademisi, Prof. Endang Widyorini telah menerbitkan banyak penelitian di jurnal-jurnal terkemuka, yang mencakup berbagai topik penting dalam psikologi. Penelitian ini tidak hanya memperkaya literatur akademik, tetapi juga memberikan dampak nyata pada masyarakat.

Persiapkan Lulusan, Psikologi SCU Gandeng FKPA dan PT Dragon

Persiapkan Lulusan, Psikologi SCU Gandeng FKPA dan PT Dragon

Menerima angkatannya pertamanya pada 2023 lalu, Program Profesi Psikologi Soegijapranata Catholic University (SCU) terus menggenjot peluang kolaborasi. Menggandeng banyak pelaku industri serta institusi pendidikan, Program Profesi Psikologi SCU berupaya untuk memberikan fasilitas tempat magang kepada mahasiswanya.

Perjanjian Kerja Sama FPsi SCU

Komitmen tersebut diwujudkan dalam kerja sama Fakultas Psikologi (FPsi) SCU dengan PT Dragon Prima Farma dan Forum Komunikasi Panti Asuhan (FKPA).

Kolaborasi tersebut tertuang dalam Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang ditandatangi Dekan FPsi SCU, Dr. Kristiana Haryanti bersama Direktur PT Dragon Prima Farma, Anton Handoyo yang diwakilkan Ganish Pramettasari, SPsi.

Dr. Kristiana juga menandatangani PKS serupa bersama Ketua Forum Komunikasi Panti Asuhan (FKPA), Br. Heribertus Irianto Mulyono, FIC. Kedua PKS tersebut ditandatangi bersamaan di Gedung Antonius, Kampus 1 SCU Bendan pada Senin, 1 Juli 2024.

Praktik Kerja Psikologi Profesi (PKPP)

Kerja sama ini nantinya berfokus pada kedua institusi yang memberikan wadah bagi mahasiswa Praktik Kerja Psikologi Profesi (PKPP). Mereka adalah mahasiswa Program Profesi Psikologi dan Magister Psikologi (MAPsi) FPsi SCU. Bukan hanya mahasiswa program pascasarjana, program pemagangan di kedua institusi tersebut juga terbuka bagi mahasiswa yang masih menempuh pendidikan sarjana.

Nantinya, mahasiswa tersebut akan melakukan praktik kerja lapangan atau industri di kedua institusi. Adapun mahasiswa program sarjana bisa melakukan praktik kerja di sana minimal selama 150 jam.

Bagi mahasiswa Program Profesi Psikologi, mereka akan mengikuti program praktik kerja tersebut setidaknya selama 7 minggu. Adapun bagi mahasiswa Program Magister Psikologi (MAPsi) akan melakukan praktik kerja dengan waktu efektif selama 6 bulan.

Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Di samping program magang, baik PT Dragon Prima Farma maupun FKPA juga membuka kesempatan kepada FPsi SCU untuk mengadakan penelitian di tempatnya. Selain itu, FPsi SCU juga akan menggagas program pengabdian masyarakat di kedua institusi tersebut. Bukan hanya dosen, kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi ini nantinya juga akan melibatkan mahasiswa FPsi SCU.

FPsi SCU Berikan Dampingan Psikologi Guru dan Siswa Sekolah

FPsi SCU Berikan Dampingan Psikologi Guru dan Siswa Sekolah

Fakultas Psikologi (FPsi) Soegijapranata Catholic University (SCU) sedang gencar dalam mendorong pendampingan kepada guru dan siswa sekolah. Komitmen tersebut diwujudkan dengan menggandeng PKBM EduHouse dan Sekolah Permata Bangsa.

Kedua sekolah tersebut telah melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) bersama Dekan FPsi SCU, Dr. Kristiana Haryanti. Dr. Kristiana menadantangani PKS tersebut bersama Manajer Sekolah Permata Bangsa, Arditya Dian Andika, MSi, Akt dan Kepala PKBM EduHouse, Siti Azariah Linggayani Soentoro, MPd. Penandatanganan tersebut dilaksanakan di Gedung Antonius, Kampus 1 SCU Bendan pada Rabu, 19 Juni 2024.

Nantinya, kedua sekolah akan membuka lapangan kepada FPsi SCU untuk melakukan praktik psikologi dalam berbagai bentuk. Praktiknya sendiri akan dilakukan pada jenjang pra-sekolah hingga pendidikan menengah.

Praktik ini pun salah satunya berwujud program pemagangan yang dibuka untuk mahasiswa FPsi SCU. Melalui program magang, FPsi SCU akan mengirimkan mahasiswanya untuk memberikan pendampingan psikologi kepada para siswa di kedua sekolah. Pendampingan tersebut khususnya untuk mendorong pengembangan pribadi siswa di sana.

Bukan hanya program magang, para dosen FPsi SCU nantinya juga akan memberikan pendampingan psikologi di sana. Hal tersebut diwujudkan melalui program pengabdian masyarakat yang berfokus pada psikologi pendidikan dasar dan menengah.

Salah satunya yakni dengan mengadakan berbagai pelatihan guna mendukung kompetensi para guru dan konselor. Selain itu, kegiatan lainnya yang bermanfaatan untuk mengatasi masalah psikologi akan turut serta dilakukan di kedua sekolah. Adapun beberapa di antaranya seminar hingga pemberian rekomendasi terhadap kasus psikologi.

Bersamaan dengan itu, program penelitian juga akan dilakukan dosen FPsi SCU khususnya yang berkaitan dengan masalah belajar dan perkembangan siswa di sana. Agenda kerja sama pun nantinya juga akan mengundang keterlibatan mahasiswa.

“Teman-teman dari sekolah jika membutuhkan bantuan terkait psikolog, kami bisa kirimkan dosen atau mahasiswa. Pelatihan atau training seperti outbound atau sejenisnya bisa mahasiswa kami yang terlatih untuk mendampingi,” ujar Dr. Kristiana.

Gandeng UMBY dan Atma Jaya, Psikologi SCU Kembangkan Alat Tes Neuropsikologi

Gandeng UMBY dan Atma Jaya, Psikologi SCU Kembangkan Alat Tes Neuropsikologi​

Fakultas Psikologi dari Soegijapranata Catholic University (SCU), Universitas Mercu Buana Yogyakarta, dan Unika Atma Jaya Jakarta sedang dalam proses mengembangkan alat tes neuropskologi.

Ketiga perguruan tinggi tersebut berkolaborasi untuk mengadaptasi sekaligus memvalidasi alat tes fungsi pengukuran neuropsikologi, Rey Auditory Verbal Learning Test (RAVLT). Tim tersebut dipimpin oleh dosen Fakultas Psikologi SCU, Margaretha Sih Setija Utami, MKes.

Sekilas Tentang Neuropsikologi

Neuropsikologi sendiri merupakan cabang ilmu psikologi klinis yang mempelajari hubungan antara struktur dan fungsi otak dengan proses dan perilaku psikologi.

“Bagaimana rasa sakit diolah di otak, bagaimana mengukur rasa sakit, dan bagaimana neuropsikologi dapat membantu merubah pengalaman terhadap rasa sakit,” jelas dosen Fakultas Psikologi SCU, Daniswara A. Wijaya, MPsi, Psikolog.

 

Latar Belakang

Awalnya, penelitian tersebut diinisasi oleh SCU, Unika Atma Jaya Jakarta, dan Radboud University Nijmegen Belanda pada 2016. Selama 2 tahun, pengembangan alat tes tersebut didanai oleh Erasmus Grant+.

 

Pengembangannya pun meluas ke seluruh Indonesia dan berkesempatan mendapatkan Dana Hibah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI) selama 2 tahun. DIKTI pun kembali memberikan dana hibah untuk automasi scoring dan sistem komputerisasi alat tes tersebut selama 2 tahun berikutnya, yaitu 2021-2023.

“Tujuan spesifiknya adalah menghasilkan tes yang sensitif dengan budaya. Jadi hasil scoring bisa adil untuk konteks Indonesia yang sangat beragam dari sisi budaya,” jelas Wakil Dekan Bidang Akademik, Riset, dan Kerja Sama Fakultas Psikologi SCU, Dr. Augustina Sulastri.

Tidak seperti sebelumnya, Dr. Augustina menuturkan tahap pengembangan alat tes tersebut bakal didanai secara mandi oleh ketiga perguruan tinggi. Lebih lanjut, ia menuturkan kerja sama terkait hal tersebut akan berlangsung hingga 2025 mendatang.

Kolaborasi Kembangkan Tri Dharma Perguruan Tinggi

Hal tersebut tertuang dalam perjanjian kerja sama yang ditandatangani Dekan Fakultas Psikologi UMBY, Reny Yuniasanti, PhD, Psikolog dan Dekan Fakultas Psikologi SCU, Dr. Kristiana Haryanti. Bersamaan dengan itu, kedua dekan dari masing-masing perguruan tinggi juga ikut menandatangani Memorandum of Understanding (MoU). Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 2 Mei 2024 di Kampus UMBY.

Melalui nota kesepahaman tersebut, kedua fakultas dari kedua universitas sama-sama sepakat untuk meningkatkan kerja sama Tri Dharma Perguruan Tinggi. Beberapa yang telah terealisasi di antaranya pertukaran dosen serta riset bersama.

“Sudah ada kerja sama, tetapi dilakukan secara informal atau personal atau sporadis. Agenda unggulannya adalah peningkatan kuantitas dan kualitas kerja sama nasional untuk Fakultas Psikologinya SCU,” tambah Dr. Augustina.

Kuliah Umum dan Welcome Party

Kuliah Umum dan Welcome Party

Halo teman-teman semua, mari hadiri Kuliah Umum & Welcome Party Magister Psikologi dengan Tema “Memahami Bullying di Sekolah”. 
 
Kuliah akan diadakan pada hari Sabtu, 4 Mei 2024. Pukul 09.00 hingga selesai berlokasi di Ruang Kuliah 2 Gedung Thomas Aquinas Lt. 4. Tersedia pula secara online. 

Dengan narasumber Dr. Cicilia Tanti Utami M.A Psi.