Seminar Nasional Psikologi
“Mencapai Kesejahteraan Psikologis dalam Masyarakat Multikultur di Era Baru”
(SeraSi 2023)
Jumat-Sabtu, 18-19 Agustus 2023
Tentang Seminar Nasional
Tidak seperti kondisi sebelum tahun 1995, saat ini pembicaraan tentang kesejahteraan psikologis sudah mulai marak, sebanding dengan pembicaraan/penelitian di bidang disfungsi psikologi. Walaupun demikian, masyarakat tetap harus disadarkan bahwa kesejahteraan psikologis bukan sekedar bebas dari gangguan psikologis, namun harus memiliki kondisi optimal di berbagai sisi.
Menurut Ryff (1989) individu dapat dikatakan memiliki kesejahteraan psikologis yang baik karena adanya penerimaan diri, hubungan positif dengan orang lain, otonomi, kemampuan untuk memiliki rasa akan pertumbuhan dan pengembangan pribadi secara berkelanjutan. Untuk mencapai kesejahteraan psikologis itu dibutuhkan pemahaman dari berbagai pandangan.
Oleh karena itu Fakultas Psikologi Universitas Katolik Soegijapranata mengundang para pakar untuk membahas cara mencapai kesejahteraan psikolologis dalam masyarakat multikultur di era baru pada SeraSi (Seminar Nasional Psikologi)
Topik
- Psikologi Industri dan Organisasi
- Psikologi Sosial
- Psikologi Klinis
- Psikologi Pendidikan
- Psikologi Perkembangan
- Psikologi Kesehatan
Pembicara
Prof. Dra. Kwartarini Wahyu Yuniarti, M.Med.Sc., Ph.D., Psikolog
Guru Besar Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada
dengan Transpersonal & Indigenous Psychology
Dr. Nurlaila Effendy, M.Psi
Ketua Asosiasi Psikologi Positif Indonesia
dengan Psikologi Positif
Carolus Indra Dwi Purnama, S.Psi., M.Psi., Psikolog
Psikolog Klinis dan Dosen Unika Soegijapranata
dengan Warga Lanjut Usia
Dr. Y. Bagus Wismanto, MS
Dosen Unika Soegijapranata
dengan Psikologi Sosial
Yohanes Nugroho Raharjo (sedang dalam konfirmasi)
Kepala Bagian Program dan Anggaran Sekertaris
Dinas Psikologi TNI Angkatan Darat
(Alumni Unika Soegijapranata)
dengan Praktik Kerja Sehari-hari
Maria Bramanwidyantari, S.Psi., M.A
Dosen Unika Soegijapranata
dengan Masyarakat Usia Muda di Era Baru
Investasi
Mahasiswa
Peserta (tanpa presentasi) : Rp 150.000,00
Presenter : Rp 350.000,00
Umum
Peserta (tanpa presentasi) : Rp 200.000,00
Presenter : Rp 400.000,00
(Bagi peserta yang bukan presenter langsung melakukan pembayaran)
Info Pengumpulan Abstrak
Pengumuman abstrak yang diterima paling lambat tanggal 30 Juli 2023.
Pembayaran peserta sebagai presenter dilakukan maksimal 1 minggu setelah peserta menerima email bahwa abstrak diterima.
Jadwal presentasi dilakukan pada tanggal 18 dan 19 Agustus 2023.